Category Archives: pulsar

Modifikasi Pulsar 200 NS adventure konsep. Berani tampil sangar

Pulsar 200ns . merupakan Varian Bajaj India yang mana kemunculannya di Indonesia sedikit kontroversial. Kenapa? Ya karena berada diantara gonjang ganjing kepergian bajaj auto Indonesia (BAI) Dan penjualannya lantas diambil oleh Kawasaki akbiat kerjasama antar kedua parbrikan bajaj Dan Kawasaki yang bersifat international

Ternyata dengan nama besar Kawasaki pun tidak berhasil membawa bajaj pulsar 200ns ini menjadi laris seperti yang di gembor gemborkan sebelum nya.

Dan setelah 3 tahun dibawah nama Kawasaki, akhirnya species bajaj pulsar ini akan segera disuntik mati oleh KMI beberapa saat lagi. Itu bisa kita lihat bersama Dari diskon penghabisan stock yang dilakukan oleh KMI membandrol motor ini seharga 15 juta on the road saja. Ironis namun memiliki value yang sangat tinggi.

Namun pemilik NS tidak perlu khawatir, karena sebetulnya motor ini sangat baik Dan tangguh. Bahkan ketika mendapat sentuhan modifikasi ala Adventure yang biasa dikerjakan Bengkel Syndicate Motor Indonesia, maka aura adventure Dari motor ini sangat ketara.

Ini ADAlah penampakan modifikasi bajaj pulsar 200nsX yang dikerjakan okeh syndicate motor Indonesia di kalimalang Jakarta Timur.

Spesifikasi secara harus besar

Pulsar 200ns

Windshield
Protector shield
USD
Front fender
Selang REM depan ktc
Selang REM belakan ktc
Cable clutch Versys
Riser pivot
Velg double disc
Piringan double
Ban zeneos
Rear rack
Engine guard
Splash guard
Stand enlarger
Coriaz clearair led 35watt
Handguard coriaz
Jok modifikasi
Cutting
Holder HP
Charger wupp 

Memang kocek yang harus dikeluarkan melebihi harga motor, namun modifikasi bicara tentang kepuasan. Part yang digunakan juga bukan yang biasa namun sudah standard modifikasi motor besar.

So daripada anda para pemilik motor ini sakit hati dengan harga jual yang sangat rendah, modifikasi ADAlah salah satu Cara mensiasati nya. Karena sesungguhnya motor ini ADAlah yang terbaik di harga Dan kelasnya menurut opini Saya pribadi.

Syndicate motorIndonesia +6281283133892


Road to Jambi

Jakarta 13 Maret 2014. kesibukan lagi lagi memaksa penulis blog sederhana ini untuk vakum dari ranah blogsphere. padahal liputan, undangan, dll banyak saya terima namun tak satupun yang dapat digores dalam blog ini. West Sumatra tour 2013 akan tetap dilanjut ceritanya agar segala pengalaman dan foto yang telah saya buat menjadi dapat dilihat dan dibaca tersimpan dengan rapih didalam http://www.rialhamzah.net ini.

Pagi ini kami akan melanjutkan perjalanan menuju jambi. karena jarak palembang dan Jambi tak terlalu jauh, maka kami putuskan untuk berangkat lebih siang sekitar pukul 10 siang. dan sebelum itu kami menuju bengkel Bajaj Palembang karena Mbon ingin mengecek motornya yang dirasa kurang enak. Setelah Mandi maka kami ditemani PRIDES Wong Kito Galo alias Prides Palembang menuju bengkel tersebut.

Bajaj Palembang

Sembari menunggu Mbon yang motornya di sevice, sayapun sekalian membeli cairan anti bocor, mengingat KLE 250 saya belum memakai cairan anti bocor ini, agar tak merepotkan jika tertancap paku.

Jam demi jam berlalu target berangkat jam 10 harus sirna ketika ternyata motor Mbon tak kunjung beres. akhirnya sekitar pukul 1 siang kami mulai meninggalkan kota palembang menuju Jambi melewati banyuasin. hari sudah siang dan jalan yang bergelombang tak menyurutkan niat kami untuk mencapai Jambi.

Banyuasin.

jalanan lintas timur Trans Palembang – Jambi sangat banyak blind spot dikarenakan jalan yang bergelombang naik turun maka sangat tak disarankan untuk menyalip di jalan yang model demikian. tak banyak yang dapat dilihat di etape hari ini kecuali pohon sawit di kanan kiri jalan serta rumah rumah panggung khas daerah setempat.

pulsar 250 road to jambi   PRIDES road to jambi

Perlahan namun pasti matahari mulai terbenam di barat, hari mulai menjadi gelap namun kami masih sekitar 2 jam lagi dari jambi. hingga kurang lebih jam setengah 8 malam kami memasuki kota jambi dan langsung menuju landmark kota ini yaitu Gubernuran (kantor Gubernur) jambi persis samping sungai batanghari. yang mana ditempat ini banyak masyarakat sekitar melepas malam dengan berkumpul dengan kerabat atau teman disini.

Gubernuran Jambi sungai Batanghari

Kami pun tak sengaja berinteraksi dengan masyarakat yang menanyakan kami dari mana dan mau kemana mengingat pakaian robot masih menempel di badan. dan tak terasa pembicaraan kami semakin hangat tentang Suku Anak Dalam jambi yang mulai masuk ke kota meminta minta, serta mulai terusiknya kampung mereka oleh oknum yang mungkin saja dibekingi oleh kekuatan yang besar untuk merubah rumah asli suku anak dalam Jambi menjadi lahan kelapa sawit. Sungguh miris sekali mendengar cerita dari bapak ini yang sayang saya lupa siapa Namanya. tak sepatutnya menindas manusia lain yang memiliki derajat yang sama dimata tuhan demi kepentingan pribadi atau kelompoknya.

Tak terasa sudah pukul 10 malam, kami pun pamit untuk mencari hotel di sini karena kami belum memesan hotel sama sekali. setelah dapat maka kami segera check in dan memilih kamar dengan kasur twin sharing agar tak terjadi kejadian yang tak diinginkan :p . :mrgreen dan sebelum tidur, kita tutup hari ini dengan makan makanan khas india mesir palembang jambi atau apalah. Martabak HAR. hehe martabak har


Ketika Sore Hari di Jembatan Ampera

Jakarta, 6 November 2013. Hari kedua PrideXpedition goes to west sumatera sedang berada di kota palembang. Kota yang terkenal sebagai pusat kerajaan Sriwijaya yang kuat dimasa lalu, juga pempek dan Jembatan amperanya.

Kami bangun sudah siang sekitar pukul 10 langsung disuguhkan pempek oleh tuan rumah dimana kami menginap. merasakan pagi pertama di kota palembang yaitu cukup panas, lebih panas dari Jakarta. sehingga kami hanya bermalas2an pada hari itu menghilangkan lelah akibat perjalanan kemarin yang cukup melelahkan,

Sekitar Pukul 3 Sore kami dan rekan dari PRIDES Chapter Palembang baru keluar mencari makan dan tentu saja mengunjungi Benteng Kuto Besak dan Jembatan Ampera.

adv rider indonesia

Ini merupakan Taman kota Palembang dimana banyak masyarakat Palembang berekreasi disini. banyak anak bermain, pasangan muda mudi bercengkrama serta pedagang menjajakan jualannya

pedagang kaki lima

P1130819

 

semakin malam suasana semakin asyik manakala Lampu Jembatan ampera menyala, sungguh indah untuk disaksikan bagi orang yang baru pertama kali mengijakan kaki di Palembang.

 

jembatan ampera

 

Ampera Bridge at night photo

 

So beautifull…

 


First Ride Impression Bajaj Pulsar 200 NS

pulsar 200 ns kawasaki Jakarta, 9 juni 2013. Kawasaki Motor Indonesia telah melaunching Kawasaki Bajaj Pulsar 200 NS pada 7 juni 2013 di booth Kawasaki Pekan Raya Jakarta (PRJ) dengan harga yang cukup mengejutkan hanya 23.3 juta rupiah OTR.

Motor yang memiliki tenaga paling besar dikelasnya ini merupakan yang ditunggu-tunggu kehadirannya sejak setahun yang lalu. di klaim mampu menyemburkan power sebesar 23.5 hp on crank, dan torsi 18 nm. Lalu apakah tenaganya sesuai dengan yang disebutkan diatas? bisa dibilang demikian

Tepatnya pada tanggal 28 juli 2012, Sudah hampir setahun yang lalu memang saya pertama kali merasakan kedasyatan power yang dimiliki pulsar 200 ns ini. namun untuk mengupdate nya di blog menunggu moment yang tepat saja. Saya rasa sekarang waktunya yang tepat menuliskan first ride impression pulsar 200 ns

First Impression, pulsar 200 NS terbilang fresh alias benar benar baru. namun tetap mengadopsi ciri khas desain pulsar sehingga orang tahu “ini pulsar” terutama lampu belakang yang sangat kental pulsar nya. namun tetap berbeda dari pulsar sebelumnya. suspensi monoshock menjadi andalan untuk sektor buritan belakang dan teleskopik 37mm merk endurance didepan. Dilapisi Cover “kondom” tangki membuat pulsar 200 Ns terlihat kekar. Suara mesin terdengar gahar dan menghilangkan suara ciri khas pulsar “zwingg..zwiing..” yang berasal dari engine balancer. Nampaknya memang Pulsar 200 ns ini tak menggunakan engine balancer seperti pulsar seri lawas

Riding Position pulsar 200 ns terasa masih sama dengan pulsar seri sebelumnya. walaupun menggunakan stang jepit, namun posisi riding tak terlalu membungkuk. layak disebut Sport touring.

Akselerasi dan Topspeed. karakter mesin Pulsar 200 ns sangat jauh berbeda dengan pulsar sebelumnya. memiliki power yang merata dari Rpm bawah hingga 11 ribu RPM. mesin yang overbore seolah membuat tenaga pulsar 200 ns ini tak habis walau sudah menyentuh limiter di 11 ribu rpm. Seolah seharusnya Limiter berada di 12 ribu Rpm. Ini salah satu yang membedakannya dengan seri pulsar sebelumnya. Jalan Rasuna Said Kuningan, Jakarta, menjadi saksi kedahsyatan power Pulsar 200 NS ini, 1st gear 50 km/h, 2nd gear 69 km/h, 3rd gear 96 kmh, 4th gear 115 km/h, 5th gear 130 km/h @9000 rpm, 6th ….. km/h. hanya sampai gigi 5 di rpm sekitar 9000 saya mengukur topspeed, karena jalan yang sudah habis. masih ada gigi ke 6 yang belum sempat digunakan. Dari hasil diatas yang masih saya catatkan di memo dalam Blacberry saya dapat disimpulkan P200NS menggunakan Close ratio sehingga kecil kemungkinan terjadi loss power dalam setiap perpindahan gigi yang dilakukan.

Handling Pulsar 200 Ns bisa dibilang sangat jauh berbeda dengan pulsar sebelumnya yang bisa dibilang “berat’ dalam bermanuver di tikungan maupun macet (meski dalam test ini jalan sangat sepi). Keluar masuk tikungan sangat cepat dan stabil. Tak terasa kalau motor ini memiliki bobot 145 kg bersih. Nampaknya riset Bajaj KTM berhasil membuat sasis berbasis deltabox all new pulsar ini menjadi kunci Kestabilan tersebut. Namun yang tak didapatkan dalam pulsar 200ns adalah ketika test Speed diatas 120 km/h, pulsar 200 ns terasa sedikit melayang dan bagian shock depan terasa terlalu soft. permasalahan ini tak terjadi di pulsar 220 yang sangat stabil dalam kecepatan tinggi over 120 km/h. apakah karena berat testrider (saya) 90 kg? perlu kita telaah lebih dalam.

isi bensin dulu sehabis test ride

Rial hamzah Pulsar 200 ns test ride

Sekian Review pembuka Kawasaki Bajaj Pulsar 200 ns ini, nantikan review pulsar 200 ns untuk pemakaian touring dan harian di artikel yang akan datang.

Dengan Harga 23.3 juta menurut saya sangat tak sebanding dengan fitur yang anda dapatkan (sangat banyak yang didapat :D). hanya injeksi yang kurang dari motor ini. mungkin dalam 4 bulang lagi akan ada pulsar 200 ns yang dikeluarkan versi injeksi oleh Kawasaki Bajaj. Mau beli sekarang atau nanti? pilihan di tangan anda. (RH)